Kamis, 21 Februari 2013

Sejarah Baru K-Pop Bersama SMTown


Sejarah Baru K-Pop Bersama SMTown  

Konser empat jam dengan 48 lagu dari delapan nama besar, menjadikan suasana Gelora Bung Karno, Sabtu malam, 22 September 2012, bak kerajaan musikal. Penyanyi silih berganti dengan jeda paling 30 detik,membuat penonton tak bisa sekejap rehat dari SMTown Live World Tour 2012.

Pemegang tiket konser artis dari SM Entertainment ini memang dimanjakan pada tanggal 22 September 2012. Dengan membeli satu tiket saja, mereka bisa melihat Super Junior, Girl Generation, F(x), EXO, Shinee, TVXQ, Kang Ta, dan BoA dalam satu panggung.
 

Tentunya, bagi penggemar K-Pop, nama-nama tersebut adalah jaminan jitu penampilan yang ciamik. Apalagi mereka tak hanya tampil dengan kelompoknya saja, terkadang duet atau 
featuring dengan grup lain.

Di Korea Selatan, para bintang K-Pop yang populer biasanya bergabung dengan agensi-agensi besar. Jarang yang berangkat dengan manajemen pribadi. Dalam agensi, mereka ditempa untuk latihan menari, akting, dan menyanyi selama bertahun-tahun, sebelum akhirnya siap meluncurkan album. Setidaknya ada tiga nama besar agensi bintang di Korea, SM Entertainment, JYP Entertainment, dan YG Entertainment.

Nah, khusus SM mereka punya program SMTown Live World. Sebuah konser besar tur dunia untuk para bintang tempaan mereka yang dimulai sejak 2008. Konser ini semakin meluas tempat penyelenggaraan tiap tahunnya seiring dengan meluasnya Hallyu atau Demam Korea. Tahun ini saja sudah tujuh negara di dua benua yang akan disambangi SM Entertainment. Dan, masih ada peluang untuk merambah Eropa.

Tahun 2012 adalah tahun ketiga SMTown digelar. Tapi, merupakan tahun pertama bagi Indonesia mendapat kesempatan untuk melihat artis binaan SM Entertainment. Jadi, tak ayal tiket sebanyak 40 ribu unit tersebut habis terjual. Sebab, kapan lagi beli satu tiket tapi bisa menonton banyak artis dalam sebuah penampilan.
 

Dalam video yang ditampilkan di tengah-tengah konser, para artis menyebut bahwa dengan musik mereka bisa bicara ke seluruh dunia. "Bersama musik di bawah SMTown, kami ingin menciptakan sejarah baru untuk hari esok," tulis salah satu pesan di akhir portofolio tentang SMTown Live.

Sejarah dunia musik di mana manajemen bisa mengelola dan menjual artisnya secara efisien. Sekaligus menambah pundi-pundi manajemen.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar